
Lima Puluh Kota - Berbeda dari tahun tahun sebelumnya, kali ini Pemerintah Kabupaten Lima Puluh Kota yang dipimpin oleh Bupati Safaruddin Dt Bandaro Rajo melaksanakan ibadah shalat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H di Lapangan Bola Kaki Lokuak Kilangan Jorong Kapalo Koto Nagari Halaban Kecamatan Lareh Sago Halaban, Sabtu (22/04/2023)
Dalam sambutannya di hadapan ribuan jemaah sebelum pelaksanaan shalat Ied , Bupati menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah berupaya untuk semakin meningkatkan silaturrahmi dengan masyarakat sehingga hubungan pemerintah dengan rakyatnya semakin dekat tanpa jarak. Selain itu, dapat pula menyerap aspirasi serta mendengarkan keluh kesah masyarakat yang perlu segera ditindaklanjuti dan dicari solusinya.
Di lain pihak,pelaksanaan shalat Idul Fitri bagi warga tetap dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Lima Puluh Kota Sarilamak.
Wali Nagari Halaban Fakhrurazi mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bupati Lima Puluh Kota beserta jajaran yang melaksanakan ibadah Shalat Ied di kampungnya."Kami sangat bangga dan mengapresiasi kehadiran Bapak Bupati beserta jajaran nya di Nagari kami.Tentunya kami berharap dapat menyampaikan aspirasi dan kebutuhan pembangunan di Nagari kami" ucapnya.
Kedatangan Bupati ke Nagari Halaban didampingi oleh Wakil Ketua DPRD Syamsul Mikar, Kepala Kantor Kemenag H.Irwan M.Ag,Kepala OPD,Ketua Baznas,Forkopimca Lareh Sago Halaban. Bertindak sebagai imam Ustadz Nurul Huda ,S.Pd sedangkan khatib Ustadz Hendra Bakti,S.Ag.