Admin
Jumat, 15 April 2022
145 Dibaca


image1

TIM Safari Ramadhan 1443 Hijiriyah , A. Zuhdi: Negara Hadir Ditengah Masyarakat

Limapuluh Kota,-

Asisten Administrasi Umum Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota A. Zuhdi Perama Putra pimpin rombongan Tim 6 Safari Ramadhan 1443 Hijiriyah. Rombongan sambangi Masjid Raya Jorong Ambacang Kunyik Nagari Pauah Sangik Kecamatan akabiluru, Senin (11/4/2022).

Disampaikan Zuhdi, saat ini Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota terus melakukan upaya realisasi program serta visi dan misi Bupati Safaruddin Datuak Bandaro Rajo dan Wakil Bupati Rizki Kurniawan Naksri untuk percepatan pembangun Kawasan Ibu Kota Kabupaten (IKK) dengan cara menata Sarilamak sebagai Ibu Kota Kabupaten, pusat pemerintahan dan pusat ekonomi daerah. 

Hal itu merupakan poin penting pada Visi Kepala Daerah untuk mewujudkan Kabupaten Limapuluh Kota yang Madani, Beradat dan Berbudaya dalam Kerangka Adat Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah. Serta misi untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang berbudaya dan berdaya saing berlandaskan keimanan.  

“Upaya realisasi Pemkab limapuluh kota bersama kepala daerah untuk terus memberikan yang terbaik untuk masyarakat,” kata Zuhdi yang akrab disapa Pram itu.

Dijelaskannya, program unggulan Kepala daerah,yaitu meningkatkan sektor pariwisata dan mengingatkan kualitas sumber daya manusia serta meningkatkan kualitas pendidikan generasi muda dan pembangunan infrastruktur yang dimulai dari pinggiran daerah di Limapuluh Kota.

 “Beberapa ada yang menjadi program prioritas kepala daerah yang berorientasi kepada kesejahteraan masyarakat,” jelasnya.

Ditambahkannya, Safari Ramadhan 1443 Hiriyah pada tahun 2022 merupakan agenda yang telah disusun pasca pandemi Covid -19. Sehingga sempat vakum sejak tahun 2019 lalu. Safari Ramadhan selain menghadirkan negara di tengah-tengah masyarakat juga menjadi kegiatan silaturahmi antara pemerintah daerah dengan masyarakat.

“Selain silaturahmi dan mendengar langsung keluhan masyarakat, dalam poin penting reformasi birokrasi kami pemerintah daerah adalah pelayan msyarakat. Tidak terbalik fungsinya.” Tutup Zuhdi.

Dalam kesempatan itu Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota memberikan bantuan uang tunai 20 Juta Rupiah untuk Mesjid Raya Pauh Sangik yang diterima langsung oleh pengurus mesjid.

Turut hadir dalam rombongan Tim 6 Safari Ramadhan itu, beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Dinas Perindustrian, Dinas Pengendalian Penduduk KB dan PPPA, Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Dinas PUPR, Dinas Tanhorbun, Bapelitbang. (*)

Statistik


Banner


Saran Masuk



Sampaikan Saran Anda