Lima Puluh Kota,- Upacara peringatan Hari Pahlawan Ke 78 di Kabupaten Lima Puluh Kota berlangsung Hikmad di halaman Kantor Bupati Bukik Limau Sarilamak, Jumat (10/11/2023).
Bertindak sebagai inspektur upacara, Bupati Lima Puluh Kota, diikuti ratusan peserta dari ASN, Polri, TNI, mahasiswa dan para pelajar. Ikut hadir, Ketua PKK Lima Puluh Kota, Ny Nevi Safaruddin, Forkopimda dan tamu vip lainnya.
Pada peringatan hari Pahlawan Nasional ke 78 ini mengusung tema 'Semangat
Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan'.
Amanat Menteri Sosial RI yang dibacakan Bupati Safaruddin mengatakan tema ini diangkat melalui renungan yang mendalam untuk menjawab ancaman penjajahan modern yang kian nyata, mengingat Indonesia merupakan pasar yang besar
dan dikaruniai begitu banyak sumber daya alam yang luar biasa.
"Inilah tantangan yang sesungguhnya bagi generasi penerus untuk mengelola
kekayaan alam dan juga potensi penduduk Indonesia bagi kejayaan Bangsa dan Negara," katanya.
Dikatakannya, ancaman dan tantangan itu akan ditaklukkan dengan berbekal semangat yang sama seperti dicontohkan para pejuang.
Menurutnya, pahlawan adalah orang yang menonjol karena keberanian dan pengorbanannya dalam membela kebenaran serta mengutamakan kepentingan Bangsa dan Negara di atas kepentingan kelompok atau diri sendiri.
"Para Pahlawan telah mengajarkan kepada kita bahwa kita bukan bangsa pecundang. Kita tidak akan pernah rela untuk bersimpuh dan menyerah kalah. Sebesar apapun ancaman dan tantangan akan kita hadapi. Dengan tangan mengepal dan dada menggelora," ajaknya.
"Bersyukur saat ini, semangat untuk berantas kebodohan dan perangi kemiskinan dapat dilihat dan dirasakan denyutnya di seluruh pelosok Negeri.
Semangat yang membawa kita menolak kalah dan menyerah pada keadaan. Mari bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju, makin sejahtera," pungkasnya.
Rangkaian peringatan Hari Pahlawan ini juga dibarengi dengan upacara tabur bunga di Makam Pahlawan Lurah Kincie Situjuah Batur Kecamatan Situjuah Limo Nagari. (tim prokopim)