Admin
Rabu, 17 Februari 2021
347 Dibaca


image1

Irfendi Arbi-Ferizal Ridwan Pamit, Widya Putra Jabat Plh Bupati Limapuluh Kota

Limapuluh Kota, - Sekretaris Daerah,  Limapuluh Kota, Widya Putra resmi menjabat sebagai Pelaksana Harian Bupati Limapuluh Kota, menyusul berakhirnya masa jabatan Irfendi Arbi - Ferizal Ridwan pada tanggal 16 Februari 2021.

Serah terima tugas tersebut dilakukan di  Aula kantor bupati, Bukik Limau Sarilamak,  disaksikan Ketua DPRD Limapuluh Kota, Deni Asra,  Forkopimda dan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah. 

Irfendi Arbi usai serah terima tugas mohon pamit kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) setelah Lima tahun menjabat bupati Periode 2016-2021.

"Terimakasih atas kerjasama dan
kerja keras seluruh ASN dalam bekerja membangun daerah ini. Visi dan misi yang diemban, telah kita jalankan bersama. Setidaknya 152 penghargaan tingkat nasional telah kita raih selama lima tahun ini, "ujar Irfendi. 

Diakui Irfendi, selama memegang amanah bersama Ferizal Ridwan belum sepenuhnya visi dan misi tersebut terealisasi.  Untuk itu,  ia bertitip pesan kepada pelaksana harian bupati mampu menjalankan amanah ini, sampai nantinya bupati definitif dilantik. 

Sementara itu,  ketua DPRD Limapuluh Kota, Deni Asra dalam sambutannya mengapresiasi kinerja Irfendi Arbi-Ferizal Ridwan menjabat bupati dan wakil bupati periode 2016-2021.

"Lima tahun menjabat sebagai kepala daerah telah banyak perubahan yang dirasakan oleh masyarakat Limapuluh Kota. Mereka telah memberikan kinerja terbaik, hal ini terlihat dari capaian yang terealisiasi.

"Meskipun tidak lagi menjabat sebagai kepala daerah, tetaplah mengabdi kepada masyarakat dan daerah ini," sebut Deni Asra.

Kepada Plh bupati, Deni Asra menyampaikan selamat dan berharap, nantinya Widya putra dapat bersinergi dengan jajaran pemerintahan.

Sementara itu,pelasana harian bupati Limapuluh Kota, Widdya Putra dalam sambutannya mengharapkan kerjasama untuk melanjutkan pengabdian kepala daerah.

"Mohon bantuan dan doa restu untuk bisa melaksanakan amanah ini sebaik baiknya. kendati amanah yang diemban hanya beberapa hari, namun tetap harus dipertanggung jawabkan. 

Beban berat ini, tidak bisa saya pikul sendirian, butuh bantuan dan kerjasama semua pihak," tutur Widya Putra. (dho)

E-Sinamar




Galeri Video



Agenda

Polling

Statistik


Banner


Saran Masuk



Sampaikan Saran Anda